Ajib Shah terpilih menjadi Ketua Partai Golkar Sumatera Utara hingga tahun 2015 mendatang. Ia terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) Golkar Sumatera Utara, yang berlangsung di Jakarta, Rabu (28/8/2013).
Demikian disampaikan Ketua Koordinator Provinsi DPP Partai Golkar Leo Nababan.
"Beliau terpilih secara aklamasi," katanya, melalui layanan pesan singkat sesaat lalu.
Leo menyebutkan, dalam Musdalub tersebut seluruh peserta Musdalub yang terdiri dari 37 suara langsung menyatakan persetujuannya untuk memilih Ajib Shah menjadi ketua Golkar Sumut.
Hal ini disebabkan tidak adanya calon lain yang menyatakan keinginannya unuk maju.
"Semua peserta yang memiliki hak suara hadir, rapat sendiri berjalan lancar," ujarnya.
Dengan terpilihnya Ajib Shah sebagai ketua Golkar Sumaera Utara, maka posisi Andi Achmad Dara yang selama ini menjabat sebagai Pelaksana Tugas Ketua langsung berakhir.
ARB Akan Lantik Ajib Shah di Medan
Ketua Umum DPP Golkar, Abu Rizal Bakrie dijadwalkan akan melantik Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Sumut terpilih hasil musyawarah luar biasa daerah (Musdalub), Ajib Shah.
Hal itu disampaikan Wasekjen DPP Partai Golkar, Neil Iskandar Daulay seperti disiarkan Rakyat Merdeka Online. "Nanti pak Ketum (Abirizal Bakrie) yang akan melantik di Medan," terangnya.
Ajib Shah sebelumnya terpilih secara aklamasi memimpin Golkar Sumut dalam Musdalub yang berlangsung di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat, Rabu (28/8/2013).
"Karena tidak ada calon yang maju lagi, Ajib Shah terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD Partai Golkar Sumut," katanya lagi.
Jelas Neil, Ajib dan lima formatur lain diberi waktu dua hingga tiga minggu utuk merembukkan struktur DPD Golkar Sumut.
Neil yang juga anggota Komisi I DPR ini menceritakan, dalam Musdalub yang berjalan singkat itu, semua DPD Golkar se-Sumut hadir dan kompak menyetujui Ajib Shah jadi Ketua DPD Sumut.
"Munaslub tadi berjalan dengan baik dan penuh kekeluargaan," tandasnya.
Ajib Shah akan memimpin dan melanjutkan kepemimpinan Syamsul Arifin di Golkar Sumut hingga 2015. Sesudah itu, Golkar Sumut akan mengadakan Musda untuk mencari kepemimpinan baru periode 2015-2020.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar